Visi dan Misi

  • A. Visi
  • Visi adalah suatu gambaran tentang keadaan masa depan yang diinginkan dengan melihat potensi dan kebutuhan desa. Visi Desa Tegalwangi adalah :
  • “Membangun Sumber Daya Masyarakat Dan Infrastruktur Yang Lebih Maju Untuk Menuju Perubahan Desa Tegalwangi”

  • B. Misi
  • Selain Penyusunan Visi juga telah ditetapkan misi-misi yang memuat sesuatu pernyataan yang harus dilaksanakan oleh Desa agar tercapainya visi desa tersebut. Visi berada di atas Misi. Pernyataan Visi kemudian dijabarkan ke dalam misi agar dapat di operasionalkan/dikerjakan. Misi Desa Tegalwangi adalah :
    1. Menyelenggarakan pemerintahan yang bersih dan profesional sesuai dengan bidang dan keahliannya.
    2. Meningkatkan pembangunan infrastruktur dan sarana prasarana.
    3. Memperkuat organisasi kemasyarakatan dan kelembagaan dalam segala aspek.                                                                                                                              
    4. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat miskin dan kurang mampu.
    5. Menyelenggarakan kegiatan Sosial Kemasyarakatan yang berkesinambungan.

  1. C. Arah Kebijakan Pembangunan Desa
  2. Kebijakan pembangunan merupakan pedoman dalam melaksanakan program dan kegiatan pembangunan Desa selama periode Tahun 2020 – 2025.
  3. Misi pertama :
  4. Menyelenggarakan pemerintahan yang bersih dan profesional sesuai dengan bidang dan keahliannya.
  5. Arah Kebijakan Pembangunan yang akan dilaksanakan untuk mencapai misi ini antara lain:
    • Meningkatkan kinerja aparat pemerintah desa sesuai dengan bidang dan keahliannya;
    • Meningkatkan pelayanan kepada masyarakat;
    • Meningkatkan kinerja pengelolaan keuangan desa yang transparan, akuntabel dan profesional;
  6. Misi kedua :
  7. Meningkatkan pembangunan infrastruktur dan sarana prasarana.
  8. Arah Kebijakan Pembangunan yang akan dilaksanakan untuk mencapai misi ini antara lain:
    • Mengembangkan pelayanan pendidikan anak usia dini;
    • Meningkatkan pelayanan kesehatan terutama pelayanan untuk ibu, anak dan lansia.
    • Meningkatkan kualitas dan kuantitas kesejahteraan social perseorangan, keluarga, dan kelompok masyarakat dengan pendekatan pemberdayan masyarakat.
  9. Misi ketiga :
  10. Memperkuat organisasi kemasyarakatan dan kelembagaan dalam segala aspek
  11. Arah Kebijakan Pembangunan yang akan dilaksanakan untuk mencapai misi ini antara lain:
    • Pembangunan Prasarana dan Sarana Pertanian, Perhubungan, Pendidikan, Kesehatan dan Prasarana Pemerintahan.
    • Pemeliharaan dan Rehabilitasi Infrastruktur Dasar
  12. Misi keempat :
  13. Meningkatkan kesejahteraan masyarakat miskin dan kurang mampu.
  14. Arah Kebijakan Pembangunan yang akan dilaksanakan untuk mencapai misi ini antara lain:
    • Menitikberatkan kegiatan pembangunan melalui swadaya dan swakelola;
    • Menciptakan lapangan pekerjaan yang berorientasi pada pengurangan pengangguran. 
  15. Misi kelima :
  16. Menyelenggarakan kegiatan Sosial Kemasyarakatan yang berkesinambungan.
  17. Arah Kebijakan Pembangunan yang akan dilaksanakan untuk mencapai misi ini antara lain:
    • Pembangunan Prasarana dan Sarana Pertanian, Perhubungan, Pendidikan, Kesehatan dan Prasarana Pemerintahan.
    • Pemeliharaan dan Rehabilitasi Infrastruktur Dasar

Recent News

Recent News

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?